BAKTERI ALPHA HEMOLITIK, BETAHEMOLITIK DAN NON HEMOLITIK

 


Bakteri adalah suatu organisme yang jumlahnya paling banyak dan tersebar luas dibandingkan dengan organisme lainnya di bumi. Bakteri umumnya merupakan organisme uniseluler (bersel tunggal), prokariota/prokariot, tidak mengandung klorofil, serta berukuran mikroskopik (sangatkecil).



  


 Ciri-Ciri Bakteri :
- Umumnya tidak berklorofil
- Hidupnya bebas atau sebagai parasit / patogen
- Bentuknya beraneka ragam
- Memiliki ukuran yang kecil rata-rata 1 s/d 5 mikron
- Tidak mempunyai membran inti sel / prokariot
- Kebanyakan Uniseluler (memiliki satu sel)
- Bakteri di lingkungan ekstrim dinding sel tidak mengandung peptidoglikan, sedangkan yang kosmopolit mengandung peptidoglikan


 Manfaat/Kegunaan Bakteri Yang Menguntungkan Bagi Kehidupan :
 1. Membantu menyuburkan tanah dengan menghasilkan nitrat
 2. Pengurai sisa makhluk hidup dengan pembusukan
 3. Fermentasi dalam pembuatan makanan dan minuman
 4. Penghasil obat-obatan seperti antibiotik
 5. Mengurai sampah untuk menghasilkan energi
 6. Membantu dalam pembuatan zat-zat kimia, dll


 Dampak Buruk Bakteri Yang Merugikan Bagi Kehidupan Manusia:
1. Menyebabkan penyakit bagi makhluk hidup termasuk manusia (bakteri parasit/patogen)
2. Membusukkan makanan yang kita miliki
3. Merusak tanaman dengan serangan penyakit yang merugikan (bakteri parasit/patogen)
4. Menimbulkan bau yang tidak sedap hasik aktivitas pembusukan
5. Membuat tubuh manusia kotor dipenuhi bakteri yang mengakibatkan bau badan


a. Alphahemolitik 
             Bakteri yang tergolong α hemolitik adalah bakteri yang memiliki kemampuan parsial menghemolisis media agar darah dan mengekspresikan zona kehijauan disekitar koloni. Alpha hemolisis disebabkan oleh oksidasi besi dalam hemoglobin, memberikan warna kehijauan pada agar darah. Alfa hemolisis juga mengacu pada lisis parsial/ lisis sebagian dari sel darah merah dan hemoglobin. Hal ini menghasilkan perubahan warna di sekitar koloni menjadi abu-abu kehijauan. 
   

 


 b. Betahemolitik 
           Bakteri β hemolitik adalah bakteri yang mengekspresikan zona bening disekitar koloni. Beta hemolisis juga merupakan lisis lengkap sel darah merah dan hemoglobin. Darah secara lengkap digunakan oleh mikroba. Media yang ada koloninya menjadi tidak berwarna. 


 

 c. Gammahemolitik ( non hemolitik) Bakteri gammahemolitik atau non hemolitik adalah bakteri yang tidak mampu melisis darah pada media agar. Bakteri non-hemolitik lebih bersifat virulen dibandingkan tipe β-hemolitik. Gamma hemolisis, yaitu tidak terjadi hemolisis, dimana tidak ada perubahan warna dalam medium.

0 komentar:

Posting Komentar

Copyright 2009 TwentyOneWorld.com. All rights reserved.
Bread Machine Reviews | watch free movies online by Blogger Templates